Teks Misa MInggu Biasa II – 14 Januari 2024
Bacaan I
Samuel 3:3b-10,19
Pada suatu hari Samuel sedang tidur di dalam Bait Suci Tuhan, tempat tabut Allah. Lalu Tuhan memanggil, “Samuel! Samuel!” Samuel menjawab, “Ya Bapa!” Lalu berlarilah ia kepada Eli dan berkata, “Ya, Bapa, bukankah Bapa memanggil aku?” Tetapi Eli berkata, “Aku tidak memanggil; tidurlah kembali.” Samuel pergi tidur lagi. Dan Tuhan memanggil Samuel sekali lagi. Samuel pun bangun, lalu pergi mendapatkan Eli serta berkata, “Ya, Bapa, bukankah Bapa memanggil aku?” Tetapi Eli berkata, “Aku tidak memanggil, Anakku. Tidurlah kembali!” Waktu itu Samuel belum mengenal Tuhan. Firman Tuhan belum pernah dinyatakan kepadanya. Dan Tuhan memanggil Samuel sekali lagi, untuk ketiga kalinya. Samuel pun bangun, lalu pergi mendapatkan Eli serta berkata, “Ya, Bapa, bukankah Bapa memanggil aku?” Maka mengertilah Eli, bahwa Tuhanlah yang memanggil anak itu. Sebab itu berkatalah Eli kepada Samuel, “Pergilah tidur, dan apabila engkau dipanggil lagi, katakanlah, ‘Bersabdalah, ya Tuhan, hamba-Mu mendengarkan.” Maka pergilah Samuel, dan tidurlah ia di tempat tidurnya. Lalu datanglah Tuhan, berdiri dekat, lalu memanggil seperti tadi, “Samuel! Samuel!” Dan Samuel menjawab, “Bersabdalah, ya Tuhan, hamba-Mu mendengarkan.” Lalu Tuhan berbicara kepada Samuel. Samuel makin bertambah besar, dan Tuhan menyertai dia. Tidak ada satu pun dari firman Tuhan itu yang dibiarkan-Nya gugur.
Demikianlah Sabda Tuhan.
Mazmur Tanggapan
Aku datang, ya Tuhan, untuk melakukan kehendakMu
Bacaan II
1 Korintus 6:13c-15a,17-20
Saudara-saudara, tubuh bukanlah untuk percabulan, melainkan untuk Tuhan, dan Tuhan untuk tubuh. Allah yang membangkitkan Tuhan Yesus akan membangkitkan kita juga oleh kuasa-Nya. Tidak tahukah kamu, bahwa tubuhmu adalah anggota Kristus? Siapa yang mengikatkan dirinya pada Tuhan, menjadi satu roh dengan Dia. Jauhkanlah dirimu dari percabulan! Setiap dosa lain yang dilakukan manusia, terjadi di luar dirinya. Tetapi orang yang melakukan percabulan berdosa terhadap dirinya sendiri. Atau tidak tahukah kamu bahwa tubuhmu adalah Bait Roh Kudus yang diam di dalam kamu, yaitu Roh Kudus yang kamu peroleh dari Allah, dan bahwa kam bukan milik kamu sendiri? Sebab kamu telah dibeli, dan harganya telah dibaya lunas! Karena itu muliakanlah Allah dengan tubuhmu! Demikianlah Sabda Tuhan
Bait Pengantar Injil
Alleluya,Alleluya,Alleluya
Bacaan Injil
Yohanes 1:35-42
Sekali peristiwa Yohanes berdiri bersama dua orang muridnya di tempat ia mem- baptis orang di Sungai Yordan. Ketika melihat Yesus lewat, Yohanes berkata, “Lihatlah Anak Domba Allah!” Mendengar apa yang dikatakan Yohanes, kedua murid itu pergi mengikuti Yesus. Tetapi Yesus menoleh ke belakang. Melihat bahwa mereka mengikuti Dia, Yesus lalu berkata kepada mereka, “Apakah yang kamu cari?” Kata mereka kepada-Nya, “Rabi (artinya: Guru), di manakah Engkau tinggal?” Yesus berkata kepada mereka, “Marilah, dan kamu akan melihatnya.” Mereka pun datang dan melihat di mana Yesus tinggal, dan hari itu mereka tinggal bersama- sama dengan Dia. Waktu itu kira-kira pukul empat. Salah seorang dari kedua murid yang mendengar perkataan Yohanes lalu mengikut Yesus adalah Andreas, saudara Simon Petrus. Andreas mula-mula menemui Simon, saudaranya, dan ia berkata kepadanya, “Kami telah menemukan Mesias (artinya: Kristus).” Lalu Andreas membawa Simon kepada Yesus. Yesus memandang dia dan berkata, “Engkau, Simon, anak Yohanes, engkau akan dinamakan Kefas (artinya Petrus).” Demikianlah Sabda Tuhan
Doa Umat
Kristus mengundang para murid-Nya untuk tinggal bersama-sama dengan-Nya. Kita pun diundang untuk tinggal bersama-Nya dan turut serta mewartakan Kerajaan Allah. Marilah kita panjatkan doa-doa kita sebagai murid-murid-Nya kepada Bapa.
Bagi para pemimpin dan petugas Gereja. Semoga Allah Bapa Mahakasih, membimbing, mendampingi para pemimpin dan petugas Gereja-Nya dalam panggilan dan perutusan mereka. Marilah kita mohon.
Dengarkanlah doa kami, ya Tuhan.
Bagi para pemimpin masyarakat kita. Semoga Allah Bapa Mahabijaksana, menerangi para pemimpin masyarakat kita dengan terang Roh Kudus-Nya. Marilah kita mohon.
Dengarkanlah doa kami, ya Tuhan.
Bagi para penderita. Semoga Allah Bapa Mahabaik, memberkati dan meneguhkan pengharapan, iman, serta kasih mereka yang menderita. Marilah kita mohon.
Dengarkanlah doa kami, ya Tuhan.
Bagi kaum muda di antara kita. Semoga Allah Bapa Mahasetia, meneguhkan iman kaum muda kita dan kobarkanlah pengharapan mereka. Marilah kita mohon.
Dengarkanlah doa kami, ya Tuhan.
Allah Bapa Yang Mahabaik, Engkau selalu mengajak kami untuk berani meninggalkan kepentingan kami sendiri dan mengabdi di dalam Kerajaan-Mu. Berilah kami kekuatan untuk menanggapi panggilan-Mu dan menjadi pengikut Kristus yang sejati. Dengan pengantaraan Kristus, Tuhan kami.
Sangat baik untuk Panduan jika perlu Draff Misa.